Dalam rangka Bulan Kesehatan Gigi Nasional, PDGI Wilayah Kalimantan Timur bekerja sama dengan PDGI Cabang Balikpapan mengadakan Kegiatan Penyuluhan Kesehatan dan Sikat Gigi Massal murid sekolah dasar di Wilayah Petung, Kabupaten Penajam Paser Utara.
Sekolah dasar yang terlibat antara lain SD 009, SD 012, SD 013, SD 017, dan SD 031 dengan total jumlah siswa sebanyak 1500 anak. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengedukasi murid-murid sekolah dasar untuk selalu menjaga kebersihan giginya dengan cara menyikat gigi dengan teknik dan waktu yang benar. Diharapkan kegiatan ini dapat secara rutin dilaksanakan sehingga bisa menurunkan karies anak sekolah dan di wilayah Petung, Kabupaten Penajam Paser Utara.
Artikel terkait :